Bagi pelaku bisnis B2B, memilih software CRM bisa memberikan kemudahan dalam pengelolaan layanan pelanggan.
Bisnis B2B atau Business to Business merupakan salah satu bisnis dengan penjualan yang cukup rumit.
Tidak heran jika banyak pelaku bisnis B2B ini merasa tidak ada kendali atas perjalanan penjualan prospek untuk sesuatu yang sudah mereka raih dengan susah payah.
Di sinilah software CRM hadir sebagai solusi yang tepat untuk mengatasi permasalahan bisnis B2B tersebut.
Dengan adanya software CRM ini, Anda bisa mengatur alur penjualan sehingga bisa lebih efisien dan bisa memperkuat interaksi yang baik dengan pelanggan.
Pada artikel ini CRM.ID akan menjelaskan secara lengkap mengenai software CRM untuk bisnis B2B mulai dari tantangannya, penting software CRM untuk bisnis B2B, hingga rekomendasinya.
Baca selengkapnya hanya pada penjelasan yang ada di bawah ini:
Apa Saja Tantangan dalam Bisnis B2B?

Bisnis B2B merupakan bisnis yang menjadikan bisnis lain sebagai target pasar mereka.
Jadi, mereka memiliki produk atau jasa yang nantinya akan dijual kepada bisnis lain.
Tidak heran jika bisnis ini memiliki tantangan yang lebih berat dibandingkan dengan bisnis yang langsung berhadapan dengan customer atau B2C.
Berikut beberapa tantangan yang harus dihadapi oleh bisnis B2B tersebut:
1. Mengedepankan Loyalitas Pelanggan
Bagi bisnis B2B, loyalitas pelanggan adalah hal yang sangat penting dan harus dikedepankan.
Salah satunya adalah dengan mengutamakan kenyamanan sehingga pelanggan merasa nyaman dan terus berlangganan.
Terlebih ketika menjadikan bisnis sebagai target pasar, bisnis B2B bisa mendapatkan pendapatan yang lebih besar ketika bisnis tersebut berlangganan.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Software CRM Outsourcing dan Tantangannya
2. Proses Penjualan yang Panjang dan Rumit
Dalam melakukan penjualan, bisnis B2B harus menjalani proses penjualan yang panjang dan juga rumit.
Sebelum bisnis memutuskan membeli produk atau jasa yang ditawarkan, biasanya mereka akan melibatkan banyak pihak.
Nah, jika bisnis B2B tidak bisa memberikan layanan terbaik pada proses ini, maka mereka bisa kehilangan klien berharga mereka.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Software CRM Real Estate dan Tantangannya
3. Persaingan Pasar yang Ketat
Bisnis B2B juga memiliki persaingan pasar yang sangat ketat.
Tidak heran jika mereka harus memiliki strategi agar bisa menang dalam persaingan pasar ini.
4. Sulitnya Menjaga Arus Kas Tetap Lancar
Salah satu kemudahan yang sering diberikan oleh bisnis B2B adalah dalam hal pembayaran.
Pada akhirnya kemudahan ini membawa bisnis B2B ke dalam masalah baru yakni mereka kesulitan dalam menjaga arus kas untuk tetap lancar.
Ini sering terjadi khususnya ketika klien terlambat melakukan pembayaran.
5. Adanya Perubahan Perilaku Pelanggan
Tantangan yang terakhir yang sering dihadapi oleh bisnis B2B adalah pelanggan mereka sering mengalami perubahan perilaku.
Pelanggan bisnis B2B semakin hari akan semakin teredukasi sehingga penting bagi bisnis B2B untuk memberikan edukasi terdepan kepada pelanggan melalui layanan yang mereka berikan.
Untuk memudahkan Anda dalam memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, Anda bisa menggunakan software CRM.
Dengan software CRM Anda bisa menikmati beragam kemudahan yang akan dijelaskan di bawah ini:
Baca Juga: Software CRM Sales: Keuntungan, Fitur, dan Rekomendasinya
Mengapa Bisnis B2B Harus Menggunakan Software CRM?

Buat Anda yang masih baru terjun ke dunia bisnis B2B, mungkin Anda bertanya-tanya mengapa sih bisnis B2B harus menggunakan software CRM?
Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan oleh bisnis B2B ketika menggunakan software CRM:
1. Dapat Meningkatkan Efisiensi
Keuntungan pertama yang bisa didapatkan adalah Anda bisa meningkatkan efisiensi pada bisnis B2B.
Di sini, memungkinkan bagi bisnis Anda untuk mengotomatisasi proses bisnis, termasuk di dalamnya manajemen kontak, penawaran harga, hingga untuk membuat jadwal pertemuan.
Ini juga bisa membuat Anda lebih menghemat waktu dan sebagai cara untuk menjalankan operasi sehari-hari, sehingga tim dapat fokus pada kegiatan yang lebih strategis dan juga produktif.
Baca Juga: 15 Rekomendasi Software CRM untuk Bisnis di Indonesia
2. Hubungan dengan Pelanggan Dapat Meningkat
Kedua, Anda bisa meningkatkan hubungan bisnis Anda dengan pelanggan.
Ini dilakukan karena software CRM memungkinkan Anda untuk mengumpulkan dan menganalisis data pelanggan secara terpusat.
Dengan adanya hal ini, Anda juga bisa mendapatkan pemahaman yang lebih baik terkait preferensi dan kebutuhan pelanggan, sehingga perusahaan akan mendukung pengalaman yang lebih personal dan juga relevan.
Oada akhirnya ini akan membuat ikatan bisnis dengan pelanggan bisa semakin kuat, meningkatkan kepuasan, dan juga mendukung pertumbuhan dalam jangka panjang.
3. Untuk Meningkatkan Penjualan
Keuntungan ketiga yang bisa didapatkan adalah dengan penggunaan software CRM Anda bisa meningkatkan penjualan pada bisnis Anda.
Di sini Anda bisa melacak prospek, mengatur jadwal penjualan, hingga memantau kemajuan penawaran yang diberikan.
Ini terjadi karena software CRM akan memberikan akses yang lebih mudah kepada data pelanggan dan juga melakukan analisis penjualan secara real time.
Ini juga akan mendukung perusahaan dalam mendapatkan peluang baru, memprioritaskan prospek yang menjanjikan, hingga startegi penjualan yang lebih optimal untuk mencapai target yang lebih tinggi.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Aplikasi CRM Terbaik untuk Online Shop
4. Dapat Meningkatkan Kolaborasi
Software CRM memungkinkan bagi bisnis Anda untuk memberikan akses secara terpusat kepada data pelanggan.
Dengan kemudahan ini, Anda bisa memiliki fasilitas kolaborasi tim yang lebih efektif kepada tim penjualan, pemasaran, dan juga layanan pelanggan.
Di sini mereka dapat berbagi informasi, memantau aktivitas satu sama lain, hingga melakukan koordinasi tindak lanjut.
Dengan cara ini, koordinasi antar tim dapat terus meningkat, sehingga bisa mengurangi silos departemen dan meningkatkan responsivitas pada pelanggan.
5. Memudahkan Analisis dan Monitor Kinerja
Terakhir, dengan software CRM, Anda bisa mendapatkan kemudahan dalam melakukan analisis dan monitor kinerja.
Ini dilakukan melalui fitur laporan dan analisis yang ada pada software CRM dimana pada fitur ini, Anda bisa mendapatkan kemudahan dalam memahami kinerja penjualan dan pelanggan secara mendalam.
Manajer juga dapat melacak metrik kunci, misalnya pada konversi penjualan, churn rate, hingga nilai pelanggan yang digunakan untuk mengidentifikasi tren dan peluang perbaikan.
Dari sini, nantinya bisnis B2B dapat mengambil keputusan dengan baik, dapat mengembangkan strategi yang lebih efektif, dan dapat mengoptimalkan hasil bisnis secara menyeluruh.
Baca Juga: 12 Rekomendasi Aplikasi CRM Hotel Beserta Fiturnya
Apa Saja Rekomendasi Software CRM untuk Bisnis B2B?

Setelah Anda mengetahui alasan mengapa bisnis B2B harus menggunakan software CRM, ini saatnya Anda mendapatkan rekomendasi software CRM yang bisa digunakan untuk bisnis Anda.
Berikut 10 rekomendasi software CRM yang bisa membantu bisnis Anda dalam memudahkan pengelolaan layanan pelanggan B2B:
1. CRM.ID

CRM.ID menjadi rekomendasi software CRM untuk bisnis B2B yang bisa menjadi pilihan Anda.
CRM.ID merupakan software CRM yang dilengkapi berbagai fitur untuk memudahkan pengelolaan layanan pelanggan di perusahaan Anda.
Ini dilakukan CRM.ID melalui WhatsApp Business API platform untuk melayani pelanggan tanpa perlu khawatir akan terblokir.
CRM.ID memberikan harga yang transparan, yakni hanya dengan Rp40/pesan, Anda bisa mendapatkan 1000 percakapan WhatsApp gratis per bulan, bahkan tanpa betas fitur.
Semua fitur yang diberikan CRM.ID adalah serba unlimited, dimana ini tanpa adanya batasan jumlah agen, tanpa batasan jumlah kontak, tanpa batasan MAU, hingga tanpa batasan jumlah pesan.
2. Salesforce

Rekomendasi kedua datang dari Salesforce yakni sebuah perusahaan software berbasis cloud yang memiliki kantor pusat di San Fransisco, California.
Salesforce menjual rangkaian software CRM yang di dalamnya Anda bisa melakukan layanan pelanggan, otomatisasi pemasaran, melakukan analisis, hingga untuk pengembangan aplikasi.
Fitur-fitur yang ditawarkan oleh Salesforce di antaranya sales cloud, marketing cloud, service cloud, sales platform and app exchanger, dan juga Salesforce chatter.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Software CRM Terbaik dan Tipsnya
3. Freshsale

Buat Anda yang membutuhkan software CRM yang bisa digunakan untuk semua kebutuhan dalam satu sistem, Freshsale ini wajib untuk Anda coba.
Ada berbagai fitur yang ditawarkan oleh Freshsale ini di antaranya ticketing, collaboration, automations, reporting & analytics, email tracking, event tracking, hingga manajemen sales.
4. Pipedrive

Pipedrive merupakan software CRM yang memiliki fokus pada aplikasi customer relationship management dengan basis cloud.
Pipedrive saat ini memiliki kantor di berbagai belahan dunia, seperti di Estonia, USA, Florida, Portugal, Inggris Raya, hingga Republik Ceko.
Beberapa fitur yang dimilikinya anatar lain manajemen leads dan penjualan, pelacakan komunikasi, sistem otomatisasi, pelaporan dan wawasan bisnis, privasi dan keamanan pada aplikasi, hingga akses pada mobile app.
Namun satu kekurangan yang dimiliki aplikasi ini yakni Pipedrive tidak memiliki fitur uji coba gratis.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Aplikasi CRM Terbaik untuk Usaha Jasa
5. HubSpot

HubSpot bisa menjadi rekomendasi software CRM untuk bisnis Anda dan salah satu keunikan dari HubSpot adalah aplikasi ini memiliki kode pelacakan unik yang ada pada setiap akun HubSpot yang dapat digunakan untuk memantau trafic pada website Anda.
Beberapa fitur yang dimiliki oleh HubSpot di antaranya live chat, chatbot, email marketing, otomatisasi penjualan, manajemen penjualan, laporan dan analisis bisnis, hingga kontak manajemen.
6. Zoho CRM

Selain bisa digunakan oleh bisnis B2B, Zoho CRM juga bisa digunakan oleh seluruh jenis bisnis, baik bisnis skala kecil ataupun bisnis skala besar.
Platform CRM ini memiliki fitur AI yang bernama Zia, dimana AI ini bisa memberikan wawasan yang luas berbasis data untuk memudahkan pengambilan keputusan.
Ziba juga dapat melakukan analisis pola penjualan, memberikan rekomendasi prospek yang perlu diprioritaskan, hingga mengotomatisasi tugas-tugas secara rutin.
Dengan adanya kemampuan tersebut, Anda bisa bisa meningkatkan efisiensi tim penjualan dan juga memberikan pengalaman yang lebih baik kepada seluruh pelanggan.
7. Microsoft Dynamics 365

Rekomendasi selanjutnya datang dari software CRM yang jadi bagian dari Microsoft yakni Microsoft Dynamics 365.
Microsoft Dynamics 365 merupakan software CRM yang dirancang khusus untuk mengoptimalkan dan mengonversi peluang yang ada.
Dengan software CRM ini memungkinkan bagi Anda untuk menargetkan pelanggan secara strategi melalui saluran-saluran hingga melakukan percakapan kontekstual secara tepat.
Namun kekurangan yang dimiliki oleh Microsoft Dynamics 365 ada pada harganya yang sangat mahal yakni mulai dari $1500 pe bulan.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Aplikasi CRM untuk Bisnis Retail dan Fiturnya
8. Monday CRM

Buat Anda yang membutuhkan software CRM yang sederhana, Anda bisa memilih Monday.com.
Monday.com merupakan software CRM yang dilengkapi dengan dashboard yang dapat disesuaikan.
Selain itu, software ini juga memiliki integrasi yang kuat sehingga bisa memberikan visibilitas yang penuh terhadap pipeline penjualan.
Ini termasuk kemampuan Monday.com dalam mengedit setiap tahap hingga menambah kolom tambahan.
9. Nutshell

Rekomendasi software CRM untuk bisnis B2B yang ke-sembilan datang dari Nutshell, yakni software CRM yang memiliki fitur untuk melacak, memprioritaskan, hingga melakukan konversi prospek secara tepat dan cepat.
Dengan fitur manajemen pipeline yang ada pada Nutshell ini, Anda bisa dengan mudah melihat kontak melalui tampilan papan, daftar, ataupun grafik.
Nutshell juga telah dilengkapi dengan fitur AI dimana Anda bisa melakukan analisis data penjualan sehingga bisa memberikan rekomendasi tindakan yang perlu dilakukan hingga membantu identifikasi peluang terbaik yang ada.
10. Pipeliner

Selain untuk bisnis B2B, Pipeliner juga sangat cocok untuk digunakan oleh bisnis startup, perusahaan kecil, hingga perusahaan besar.
Pipeliner memiliki fitur dimana mereka bisa menyimpan direktori kontak dan langsung mengintegrasikannya kepada Outlook dan Gmail.
Dengan fitur ini Anda bisa mengirimkan email langsung dari platform tanpa perlu beralih tab.
Pipeliner juga telah dilengkapi dengan fitur AI yang bernama Voyager, dimana AI ini dapat membantu mengumpulkan data terkait proses penjualan dan menghasilkan laporan kinerja tim sales secara real time.
Baca Juga: 15 Fitur yang Harus Ada dalam Software CRM
Kesimpulan
Itulah tadi penjelasan mengenai software CRM untuk bisnis B2B yang bisa menjadi referensi Anda.
Dari penjelasan artikel di atas dapat diketahui bahwa sebagai bisnis yang berhadapan dengan bisnis lain sebagai target pasar, bisnis B2B harus bisa memberikan pelayanan terbaik.
Salah satunya dengan menggunakan software CRM untuk kemudahan layanan pelanggan.
CRM.ID menjadi aplikasi CRM yang bisa menjadi pilihan bagi Anda pelaku bisnis B2B yang ingin memudahkan pengelolaan layanan pelanggan pada bisnis Anda.
CRM.ID merupakan software CRM terbaik yang dilengkapi dengan fitur-fitur untuk kemudahan pengelolaan layanan pelanggan.
Pastinya dengan CRM ini, Anda tidak perlu khawatir akan terblokir ketika melayani pelanggan Anda dan hanya dengan harga Rp40 per pesan Anda bisa menikmati layanan unlimited tanpa perlu membayar lagi bulanan.
Yuk daftar CRM.ID sekarang juga dan jadwalkan demo bersama tim hebat kami dengan klik tautan ini.
- 10 Rekomendasi Software CRM Outsourcing dan Tantangannya - 21 Mei 2025
- 10 Rekomendasi Software CRM untuk Bisnis B2B - 20 Mei 2025
- 10 Rekomendasi Software CRM Real Estate dan Tantangannya - 19 Mei 2025